Dahulu kala di tengah hutan terdapatlah sebuah kerajaan yang sangat makmur sentosa. Rakyatnya sangat berbahagia, karena semua kebutuhan tercukupi. Kerajaan itu dipimpin oleh seekor Singa yang sangat bijaksana tetapi juga tegas. Dia sangat memperhatikan rakyatnya. Oleh karena itu rakyatnya pun sangat mencintai sang raja.
Sang raja memiliki dua panglima perang yang sangat hebat, dia adalah Sang Kerbau dan Sang Sapi. Mereka berdua sebenarnya adalah saudara kembar. Mereka telah sedari kecil telah dilatih bertarung oleh ayah mereka Sang Bison, tak heran mereka berdua sangat piawai bertarung, dan dianugerahi badan yang kuat dan tanduk yang mampu membuat lawan bertekuk lutut. Sang raja sangat mempercayai mereka dan mengandalkan mereka untuk masalah apapun yang berkaitan dengan kelangsungan kerajaan.
Pada suatu hari di cuaca yang sangat panas setelah berlatih tanding Kerbau dan Sapi merasa gerah bukan kepalang.